Friday, August 11, 2006

Johor - Kota Tinggi, 090806

Liburan National Day tanggal sembilan kemarin, saya dan suami diajak main oleh seorang teman Singaporean ke JB dan Kota Tinggi. Kita berangkat jam 9 pagi, dan sampai lagi di rumah jam 12 malam.
Terima kasih banyak pada Bang Juferi dan Kak Sutini sekeluarga, akhirnya untuk pertama kalianya di paspor saya ada cap Malaysia... hehehe. Ini foto-fotonya.

Photobucket - Video and Image Hosting
Sampai di JB kita makan dulu. Ini foto di rumah makan E&Y yang menjual Maggi Goreng enak banget.


Photobucket - Video and Image Hosting
Perjalanan berlanjut ke Kampung Gelang Patah. Ini adalah kampung nelayan yang menjual berbagai macam hasil laut yang segar. Ada rumah makannya juga yang khusus menyajikan makanan seafood.


Photobucket - Video and Image Hosting
Foto keluarga... :)


Photobucket - Video and Image Hosting
Salah satu pemandangan di Kampung Gelang Patah. Ada restoran terapung, dan pemandangan kapal-kapal nlayan yang sedang parkir. Di tempat ini kami membeli rajungan segar untuk dimasak di rumah.


Photobucket - Video and Image Hosting
Ini dia rajungan segar yang kami beli tadi. Karena masih segar, jadi cukup dimasak rebus saja, tanpa bumbu tanpa garam. Enak sekali... dagingnya manis. Tapi pesan Bang Juferi, jangan sekali-kali coba masak begini di Singapore, karena rajungannya sudah tidak sesegar ini lagi, jadi pasti tidak enak... :P


Photobucket - Video and Image Hosting
Didekat rumah Bang Juferi di JB ada tempat pacuan kuda. Jadi kita mampir kesana lihat-lihat kuda-kuda yang sedang dirawat oleh pengurusnya. Kuda-kuda itu cantik-cantik ya... gagah perkasa... hehehe. Tapi, saya takut kalo tiba-tiba kudanya bersin pas saya lagi didekatnya... hiiyyy...


Photobucket - Video and Image Hosting
Tujuan selanjutnya adalah Airt Terjun Kota Tinggi. Begitu kami sampai disana, mobil-mobil yang parkir kebanyakan berpelat Singapura... mungkin banyak Singaporean yang memanfaatkan libur National Day juga.


Photobucket - Video and Image Hosting
Air terjunnya keren lho. Yah, secara udah lama banget gak liat air terjun. Mana ada air terjun di Singapore.. :P. Resortnya asik. Cocok lah buat family outing day.


Photobucket - Video and Image Hosting
Foto-foto dengan background air terjunnya.


Photobucket - Video and Image Hosting
Pemandangan air terjun.


Photobucket - Video and Image Hosting
Nah ini dia hiburan-hiburan di air terjun ini. Bisa berenang, rendam-rendam kaki, pijat air terjun, bahkan bisa mendinginkan semangka karena airnya memang dingin tpai menyegarkan. Ada juga perosotan untuk renang, dan perosotan yang harus pakai ban. Kayaknya asyik deh...


Photobucket - Video and Image Hosting
Malamnya kami mampir ke mall terbesar di Johor. Nama mall-nya Jusco. Makan malam di The Chicken Rice Shop... hmm.. yummy banget deh... Trus ada liat orang bawa-bawa kotak Dunkin Donuts... huhuhu.. ada Dunkin Donuts... tapi gak ketemu dimana yang jualnya~


Yah, gitu deh pengalaman jalan-jalan sama Bang Juferi sekeluarga ke Johor.

1 comments:

Hanafi Mohd Noor said...

Selamat hari raya.
www.hanafionline.com